Artikel

Pengumuman Hasil Seleksi Penjaringan Calon Pengurus BUMDes Besowo

28 Februari 2021 21:42:19  Admin  741 Kali Dibaca  Berita Desa

http://besowo-jatirogo.desa.id - Dalam rangka Re-Organisasi Pengurus Bumdes "Sri Rejeki" Desa Besowo Kecamatan Jatirogo Kabupaten Tuban, Pada hari ini Minggu  tanggal  dua puluh delapan bulan Februari tahun Dua Ribu Dua Puluh Satu bertempat di Balai Desa Besowo telah diadakan Rapat Panitia Pengisian Calon Anggota Pengurus Bumdes “Sri Rejeki” Desa Besowo guna membahas, melaksanakan perhitungan dan Penetapan Anggota Pengurus Operasional Bumdes “Sri Rejeki” Desa Besowo dari hasil penjaringan seleksi ujian wawancara yang meliputi:

  1. Bidang Managemen Ekonomi;
  2. Bidang Organisasi;
  3. Bidang Wirausaha;
  4. Bidang Komputer;
  5. Bidang Kepribadian diri (Interpersonal Skill).

Hasil perhitungan  akhir seleksi ujian wawancara tersebut sebagai hasil Keputusan bersama Panitia Pengisian Calon Anggota Pengurus Bumdes “Sri Rejeki” Desa Besowo. Adapun nama-nama yang berhasil lolos menjadi Anggota Pengurus Bumdes “Sri Rejeki” Desa Besowo sebagai berikut :

  1. Sukarno (Ketua)
  2. Kamto (Sekretaris)
  3. Rini P. (Bendahara)

Bapak Saifudin selaku Kepala Desa Besowo, memberikan  Selamat kepada peserta seleksi yang  telah lolos & terpilih menjadi  anggota pengurus pelaksana operasional Bumdes Besowo supaya secepatnya melaksanakan tugasnya dan berbenah termasuk peningkatan kinerja untuk pengelolaan Bumdes yang lebih maju.

Beliau berharap pengurus yang terpilih mampu bekerja dengan sebaik-baiknya mampu bekerjasama dalam mendorong meningkatkan perekonomian Desa Besowo. Kemudian mampu menciptakan ide-ide yang kreatif dan Inovatif dalam mengolah sumberdaya alam serta menjadi inisiator untuk menggairahkan perekonomian masyarakat.

Download Lampiran:
B.A Hasil Seleksi BUMDES

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Playlist YT Videos

Facebook Desa

Peta Desa

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:65
    Kemarin:73
    Total Pengunjung:944.221
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.17.154.171
    Browser:Mozilla 5.0